Harga dan Spesifikasi LED TV Sharp AQUOS LC-52LE830M

Posted by

Harga LED TV Sharp seri 52 inchi tergolong masih terjangkau untuk menjadi pusat hiburan di rumah anda. Berbagai teknologi unggulan yang dikembangkan oleh produsen alat elektronik raksasa sperti Sharp ini juga sudah dapat anda temukan dalam produk ini. Tak ayal lagi anda akan serasa dimanjakan dengan tayangan TV yang memberikan pengalaman baru dalam menikmati sebuah hiburan. Nah untuk produk yang pertama akan direview singkat dalam jajaran TV 52 inchi dari Sharp adalah LC-52LE830M. Apa saja yang diberikan pada produk ini simak saja review singkatnya berikut ini.

Fitur Utama Sharp LC-52LE830M
  •     Quattron Technology dengan 4 Primary Colour
  •     Resolusi Tinggi (8.294.400 sub-pixel= 1920 x 4 x 1080)
  •     Full HD (1920 x 1080 pixels)
  •     X-GEN panel produces Mega Contrast
  •     Aquo Motion Pro untuk gambar yang lebih halus
  •     Ultra-brilliant LED dan high transmission
  •     1080/24P Signal input
  •     SRS TruSurround HD serta Bass Enhancer
  •     4 HDMI terminal
  •     Optical Picture Control (OPC)
  •     AQUOS Link
  •     ECO Picture control

Teknologi Quatron dengan dengan 4 warna dan X-GEN Panel

Sebuah inovasi teknologi terdepan dari Sharp yaitu pengembangan sitem 4 warna serta X-Gen Panel secara dramatis mampu meningkatkan ekspresi warna dan kualitas gambar ke level yang belum pernah anda lihat pada produk lain sebelumnya. Sisten 4 warna menambahkan warna kuning kepada tiga warna utama RGB (Red, Green, Blue) menjadi RGB plus Y. Penambahan warna ini belum pernah ada sebelumnya dalam gradasi kombinasi warna dalam cakupan yang luas untuk memberikan efek warna yang lebih alami. Jika dibandingkan dengan tiga panel konvensional dengan warna primer RGB hanya memiliki 6,2 juta titik, sedangkan dengan sistem 4 warna RGB+Y mampu memberikan presisi yang lebih besar dalam expresi warna yag luar biasa dan memberi sentuhan alami.

Full HD 1080 Pixel

Aquos mendukung tampilan gambar dalam resolusi tinggi 1920x1080 (Full High Definition). Dengan resolusi setinggi itu sebuah gambar dengan detail luar biasa sekaligus memberikan ketajaman sempurna, sehingga gambar yang terlihat akan terlihat memiliki detail dan ketajaman jauh jika dibanding dengan teknologi yang lain.

100Hz/120Hz Fine Motion Advanced

Merupakan fitur yang digunakan dalam panel Full HD, penggunaan fitur ini ditujukan untuk menciptakan sebuah tayangan gambar hingga dua kali jumlah frame daripada panel biasa. Hal ini memberikan efek yang menakjubkan yaitu dapat menghilangkan efek blur dan memberikan sebuah gambar dengan respon dengan kecepatan sangat tinggi pada tayangan adegan bergerak.

Panel X-GEN

Tentunya jauh berbeda dengan tampilan panel konvensional yang lain. X-GEN Panel Aquos yang digunakan mampu mengontrol lampu LCD untuk mereduksi kebocoran cahaya, dengan kontrol canggih ini akan memungkinkan lebih banyak cahaya yang masuk melewati panel dengan ratio aperture yang lebih luas, dan hasilnya adalah membentuk gambar dengan level kecerahan yang jauh lebih tinggi.

Optical Picture Control

Ini merupakan fitur terkini yang dihadirkan oleh Sharp untuk mendukung penghematan energi. Dengan mengaktifkan fitur OPC ini, Aquos mampu menghemat dan merduksi konsumsi daya listrik secara otomatis selama dioperasikan, karena fitur ini bisa mengontrol kecerahan backlight sesuai dengan kondisi pencahyaan ruangan.

Harga dan Spesifikasi LED TV Sharp AQUOS LC-52LE830M

Nah demikian sedikit review yang diharapkan bisa menambah pengetahuan dan menjadikan referensi anda dalam memilih sebuah TV sebagai pusat hiburan yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan anda. Berikut adalah harga LED TV Sharp LC-52LE830M serta spesifikasi lengkapnya.

Harga LED TV Sharp AQUOS LC-52LE830M : Rp. 25.750.000 - Rp. 26.000.000
(Harga berdasarkan beberapa toko dan bisa berubah sewaktu-waktu)

Spesifikasi LED TV Sharp AQUOS LC-52LE830M

Features
Cabinet Colour Black
Video
Screen Size 52" - FHD X-Gen Panel (UV2A Technology)
Resolution 1,920 x 1,080
Backlight System Edge LED
Viewing Angle 176/176 (Hor/Ver)
Lamp Life  100.000 Hours (hours)
100Hz/120Hz Fine Motion Advanced Yes
Tuner
TV Receiving Systems PAL-B/G,-D/K,-I,NTSC-M,SECAM-B/G,-D/K,-K/K1
Video Colour Systems PAL, SECAM, NTSC 3.58, NTSC 4.43, PAL 60
Audio
Amplifier Digital
Audio output 10 watt + 10 watt + 15 watt Subwoofer
Speakers 10 cm x 4 cm x 2
Stereo systems NICAM/A2/BTSC
Surround SRS TruSurround HD & Yamaha 3D Surround
Convenience
1080/24P Yes
OSD Language 9 Language Include Bahasa
TELETEXT Yes
Picture and Picture No
Picture and Text Yes
OPC (Optical Picture Control) Yes
Active Backlight Yes
AQUOS Link Yes
Terminals
Video In 2
S-Video In 0
Component In 1
HDMI 4
RS-232C 1
15-pin mini D-sub 1
Digital audio output 1 (Optical)
AV output 1
Power
Power Supply AC 110-240V, 50/60Hz
Consumption (approx) 173 Watt
USB Player
Music (Mp3) Yes
Photo Viewer Yes
Video Player Yes
Dimension (W x H x D)
Without Stand 1.260 x 811 x 39 mm
With Stand 1.260 x 861 x 340 mm
Net Weight
Without Stand 30 kg
With Stand 35 kg



Blog, Updated at: 5:27 PM